PENTINGNYA 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN (HPK) PADA ANAK UNTUK CEGAH STUNTING - DESA BERLIAN MAKMUR

- Berlian Makmur (18/11/2023) -
Alhamdulillah Selesai sudah pelaksanaan Pelatihan Peningkatan Ketahanan Pangan Nabati & Hewani Guna Pencegahan Stunting & Pembangunan Bumdes Untuk Pemeliharaan Ekonomi Desa Kegiatan Dana Desa Tahun Anggaran 2023, Desa Berlian Makmur Kec. Sungai Lilin Kab. Musi Banyuasin.
Pelatihan kali ini dilaksanakan di Desa Bukit Jaya C3 selama tiga hari berturut - turut dari tanggal 16 - 18 November 2023.
Adapun Narasumber/Pemateri yang hadir pada pelatihan kali ini, yaitu dari Dinas PMD Muba, Inspektorat Muba, Polres Muba, Dinas Ketahanan Pangan Muba, KPAD Muba, DPPKB Muba, Dinas Perkebunan Muba, Dinas Perikanan Muba, Dinas TPHP Muba, dan Pjok Kecamatan Sungai Lilin.
Peserta yang diikutkan pada pelatihan kali ini antara lain Kader Posyandu, PKK, Kpm, Guru PAUD, dan BPD.
Dengan adanya pelatihan kali ini, para narasumber berharap agar angka stunting di muba turun dari 17,70% menjadi 0% dan tidak ada desa lokus stunting juga intervensi gizi spesifik pada 1000 HPK penting untuk pencegahan stunting.
#AyoCegahStunting
#StopStunting